
Magetan. Lingkungan yang bersih dan tertata rapi, membuat suasana menjadi nyaman dan tenteram, dan ini tentunya merupakan cermin atau simbol dari penghuninya yang berbudaya hidup bersih dan peduli akan lingkungan. Agar suasana tersebut bisa terus terjaga dan terpelihara, Koramil 12/Lembeyan Kodim 0804 Magetan melalui Babinsa di wilayah binaan untuk terus berbuat yang terbaik, termasuk dibidang kebersihan lingkungan di wilayah tugas dan tanggung jawab sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa).
Anggota Koramil 0804/12 Lembeyan misalnya, hari ini Sertu Sumadi yang menjadi Babinsa di Desa Kediren, telah melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama warga membersihkan kanan kiri jalan sepanjang Dukuh Karangan Rt 19/ Rw 3 Senin (8/6/2020).
Bersama warga Dukuh Karangan desa Kediren, Sertu Sumadi mengajak melakukan kerja bakti bersama- sama, “Sebelum kegiatan dimulai, saya bersama Perangkat desa menghimbau kepada seluruh warga untuk bisa datang melaksanakan kerja bakti bersama di sepanjang jalan ini, dan hasilnya hari ini, dengan penuh kesadaran, warga datang tepat waktu dan bersama – sama melakukan pembersihan kanan kiri jalan sepanjang dukuh Karangan” kata Babinsa
Edy perwakilan perangkat desa dan warga Rt 19 mengucapkan terimakasih kehadiran Babinsa yang aktif di desa sangat memberi semangat kepada warganya sehingga dengan hasil kerja bhakti hari ini lingkungan khususnya dukuh karangan terlihat bersih dan rapi ‘”Pungkasnya”(R12)