Kawedanan  Magetan. Komandan Koramil Tipe B 0804/10 Kawedanan Kapten Inf Sarpan menghadiri upacara tabur bunga di Monumen Perjuangan Kesaktian Pancasila di Kelurahan Rejosari dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-75 pada Hari Selasa (29/06/2021).

 

Hadir dalam giat tersebut antara lain Kabag Ren Polres Magetan Kompol Mulyadi , Kapolsek Kawedanan Akp Suyatni SH , Danramil Tipe B 0804/10 Kawedanan Kapten Inf Sarpan , Camat Kawedanan Bpk Samsi Hidayat S Sos M Si, Kepala Kelurahan Rejosari , Purna Polri , Anggota Polsek 8 orang , Anggota Koramil Tipe B 0804/10 Kawedanan 7 orang , Kepala KUA.

 

Upacara Tabur Bunga dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75 Tahun 2021 dipimpin langsung Kabag Ren Polres Magetan Kompol Mulyadi,  mengangkat tema “ Transformasi Polri yang Presisi mendukung percepatan penanganan Covid 19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju” Upacara Tabur Bunga berjalan dengan Khidmat.

 

Pada kesempatan itu Komandan Koramil Tipe B 0804/10 Kawedanan Kapten Inf Sarpan mengcapkan “Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Semoga Polri semakin jaya, sehingga bisa bersinegis dengan semua instansi dan elemen masyarakat” (R10).

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.