Magetan.Ratusan santri di pondok pesantren (Ponpes) Darul Ulum Desa Poncol Kecamatan Poncol Kabupaten Magetan mulai mengikuti serbuan vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan oleh Kodim 0804/Magetan, Minggu (29/8/2021).

Dalam vaksinasi pertama di Ponpes Darul Ulum Desa Poncol ini Kodim 0804/Magetan melalui satuan jajaranya yaitu Koramil Tipe B 0804/05 Poncol bekerjasama dengan nakes dari Puskesmas Poncol menyasar lebih kurang 554 santri dan pengurus di Ponpes tersebut.

Menurut keterangan Pj Danramil 0804/05 Poncol Kapten Inf Joko Priyadi, santri yang bisa mendapatkan vaksin adalah mereka yang berusia di atas 12 tahun dan dalam kondisi sehat. “Karena mereka interaksinya kan tinggi dan aktif mengikuti agenda kegiatan pondok, makanya mereka ini harus segera dilindungi juga,” jelasnya.

Kendati mereka sudah mendapatkan vaksin, tapi pihaknya tetap mengingatkan kepada pengurus dan santri selama di dalam pondok agar tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan ketat di masa pandemi ini.

Pj Danramil 0804/05 poncol kapten Inf Joko Priyadi mengungkapkan, vaksinasi ini dilakukan untuk meminimalkan potensi penyebaran Covid-19 dan mempercepat terbentuknya kekebalan kelompok di masyarakat, “ungkapnya”. (R.05)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.