Magetan. Langkah antisipasi  bahaya Demam Berdarah Dengue (DBD) dimusim penghujan, Dinas kesehatan kota magetan bersama uptd panekan dan didampingi anggota koramil tipe B 0804/03 panekan melakukan penyemprotan atau fogging sebagai salah satu upaya  pencegahan terjangkitnya DBD di wilayah ploso tinil rt 03 rw 03 kel. panekan kec. panekan kab. magetan. Selasa (08/03/2022)

Untuk mengantisipasi terjangkitnya DBD dinas kesehatan kota magetan menghimbau kepada masyarakat lebih baik kita mencegah daripada mengobati, untuk itu bagi masyarakat yang di lingkunganya sudah ada yang terpapar dbd akan segera mungkin untuk dilaksanakan foggingisasi terhadap di luar dan dalam rumah serta fasilitas yang ada di lingkungan radius 200 M pasien DBD. “terang Dinkes kota Magetan Adi Sutono”

Tindakan fogging masih dipandang dan dipercaya efektif sebagai salah satu upaya penanggulangan saat terjadi kasus kejadian luar biasa (KLB) atau wabah penyakit DBD di suatu daerah, yakni ketika populasi nyamuk dewasa sedang tinggi. Fogging dengan cepat menurunkan populasi nyamuk.

Babinsa Serda Suyanto Anggota Koramil tipe B 0804/03 Panekan aktif dalam Pendampingan  Penyemprotan /fogging tersebut dan ikut serta mengingatkan kepada masyarakat binaanya untuk selalu menjaga kebersihan di lingkunganya masing-masing.

Serta mengingatkan kepada penghuni rumah agar barang atau peralatan yang berharga diamankan sebelum penyemprotan dilaksanan untuk menghindari kerusakan agar aman. “terang Babinsa” (R 03)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.