Magetan. Koramil 05/Poncol  bersama  masyarakat sekitar melaksanakan kerja bakti pembersihan tanah longsor di Dusun Templek rt 33 rw 04 Desa Gonggang Kec Poncol. (15/06/2022)

Danramil 0804/05 Poncol Kpt Arm Suyatmin menyampaikan hujan yang terjadi dalam beberapa hari ini membuat tebing sepanjang 20 M, tinggi 8 M longsor mengenai tembok belakang rumah Karmo. Longsor terjadi pada hari Senin malam sekitar pukul 20.45 wib. Karena cuaca masih hujan untuk melaksanakan karya bakti tidak memungkinkan maka dilaksanakan saat ini.

Dengan adanya bencana tersebut Danramil memerintahkan Bati Bhakti TNI Serma Gatut Harpindi dan beberapa anggota untuk melaksanakan karya bakti membantu masyarakat yang sedang terkena bencana tanah longsor.  Kehadiran TNI ditengah – tengah masyarakat sangatlah berarti dan disambut dengan baik oleh masyarakat sekitar.  Karena di samping membantu mengatasi bencana TNI juga memberikan dukungan moril bagi korban yang terkena musibah tersebut.

Tidak lupa mengingatkan saat melaksanakan karya bakti agar diperhatikan faktor keamanan Sebab apabila bagian bawah dibersihkan bisa menimbulkan longsor susulan.  Untuk itu diperhatikan kondisi sekitar tanah longsor tersebut.

Saat melaksanakan karya bakti menghimbau kepada warga masyarakat agar selalu memperhatikan dan melestarikan lingkungan sekitar, karena wilayah Kecamatan Poncol merupakan daerah perbukitan, Sehingga saat hujan turun dengan intensitas sedang hingga tinggi, kemungkinan terjadinya tanah longsor sangatlah tinggi.

Kita tidak bisa menghindari atau menolak bencana alam tetapi kita dapat meminimalisir kerugian atau akibat yang ditimbulkan oleh bencana alam dengan cara menyayangi dan melestarikan lingkungan serta waspada dan memperhatikan tanda-tanda alam. Untuk itu diperlukan kewaspadaan, kerja sama dan kesadaran dalam menjaga lingkungan  khususnya masyarakat yang tinggal di daerah rawan bencana. “Pungkas Danramil 0804/ 05 Poncol” (R 05)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.