Magetan.kodim-magetan.com – Sebagai satuan kewilayahan yang bersentuhan langsung dengan warga masyarakat, Komando Rayon Militer terus berusaha lebih dekat dan peduli dengan warga masyarakat wilayah binaannya. Begitu juga Koramil 0804/02 Plaosan melalui kegiatan karya bakti pemasangan keramik di Rumah Ibu Konah RT 26 Rw 05 Ds Puntukdoro Kec Plaosan. Selasa(16/05/2023)

Pola pendekatan yang dilakukan dengan cara pembinaan teritorial berupa kemanunggalan TNI dan Rakyat di rasa masih sangat efektif untuk menaruh simpati di hati masyarakat. Hal ini terus di kemas dalam berbagai pola berupa anjangsana, pemberian bantuan, komunikasi sosial dan juga hadirnya TNI AD di tengah masyarakat yang terwakili oleh babinsa. Dengan kegiatan seperti ini yang di lakukan maka akan di peroleh informasi dan perkembangan situasi terkini yang ada di wilayah yang mana kemungkinan tidak bisa di hadiri setiap hari oleh Babinsa karena luasnya wilayah ataupun adanya kegiatan lainnya yang bersamaan.

Selaku Babinsa desa Puntukdoro Serma Kuat Mulyono berkata,” Semoga bantuan yang di terima warganya ini dapat membantu meningkatkan standar ekonomi dan kesehatan warganya sehingga dapat tinggal di rumah yang memenuhi syarat kesehatan.” Dengan kondisi kesehatan yang baik maka usia harapan hidup meningkat dan masa produktif warga masyarakat bisa di perpanjang. tambah Serma Kuat Mulyono.

Di tempat terpisah Kapten inf Gunawan selaku Danramil berharap agar bantuan ini bisa di jadikan awal tumbuhnya rasa kepedulian terhadap sesama dari lingkungan sekitar maupun pihak pihak yang lainnya, sehingga akan berdatangan bantuan yang lainnya khususnya bagi warga yang layak mendapatkan bantuan. Yang pada akhirnya timbul jiwa kerukunan dan kekeluargaan yang erat di dalam lingkungan kemasyarakatan.

Ibu Konah menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pihak TNI AD umumnya dan Koramil Plaosan khususnya yang telah melaksanakan kerja bakti di rumahnya, semoga keberadaan TNI di tengah masyarakat terus menjadi pelopor dalam setiap kegiatan yang berdampak positif bagi masyarakat. Pungkas Serma Mulyono(R 02)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.