Sidorejo. Wujud sumbangsih Babinsa terhadap wilayah binaannya dilakukan melalui berbagai macam cara. Salah satunya yang dilakukan oleh Serda Sumarno , Babinsa Desa Sidomulyo, anggota Koramil Tipe B 0804/02 Plaosan dengan membantu warganya membangun Balai Pertemuan kampung di Dusun Klatak Desa Sidomulyo Kecamatan Sidorejo Kabupaten Magetan, Kamis (25/03/2021).

Balai pertemuan kampung tersebut nantinya dipergunakan sebagai tempat untuk musyawarah ataupun membahas berbagai hal dalam rangka kemajuan Desa Sidomulyo khususnya buat dusun Klatak.

Hal ini agar seluruh program dari pemerintah yang turun melalui desa bisa disampaikan ke seluruh warga sehingga selain membudayakan musyawarah untuk mufakat, berbagai program dari pemerintah bisa turun langsung ke seluruh warga.

“Kita sebagai Babinsa tentunya terpanggil hatinya untuk membantu warga binaan untuk membangun balai pertemuan kampung dan sesuai kesepakatan bersama maka hari ini kita laksanakan pembuatan balai pertemuan kampung yang dilakukan secara bergotong royong,” tutur Babinsa Serda Sumarno.

Dalam pengerjaannya, Babinsa Sidomulyo bahu membahu bekerjasama dengan masyarakat sekitar. Tidak ada kecanggungan diantara mereka bahkan rasa kegotong royongan yang ditonjolkan dalam kegiatan ini sehingga selain mewujudkan kepentingan warga untuk memiliki balai pertemuan kampung juga menumbuhkan semangat gotong royong yang merupakan ciri khas rakyat Indonesia yang tidak boleh hilang.

“Pelaksanaan pembuatan balai pertemuan Kampung ini kita lakukan secara gotong royong antara anggota TNI dengan warga karena dengan kegotong royongan ini kita dapat menumbuhkan rasa saling memiliki, rasa untuk selalu bersama dalam semua hal dan yang terpenting lagi adalah semakin eratnya hubungan antara TNI dan Rakyatnya,karena kegiatan sekarang masih masa Pandemi Covid 19 tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 5M ” ungkapnya. (R02)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.