Magetan – Babinsa Koramil Tipe B 0804/10 Kawedanan Serda Waluyo bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring dan pengamanan pemakaman pasien Covid-19 di Desa Pojok Kecamatan Kawedanan. Senin(03/05/2021).

Pemakaman pasien Covid-19 tersebut dilaksanakan di TPU Desa Pojok Kecamatan Kawedanan yang di laksanakan oleh tim dari BPBD Kabupaten Magetan, dihadiri oleh Kepala Desa Bpk Dedy Sumedi , Tim dari kesehatan , Babinsa Serda Waluyo Bhabinkamtibmas Brigadir Deny dan keluarga Almarhum serta warga setempat.

Alm Bpk Kromo Sukimin umur 80 tahun dan mempunyai riwayat sakit. Prosesi  pemakaman dilaksanakan secara protokol Kesehatan oleh Petugas dari BPBD kabupaten Magetan. Dalam hal ini kehadiran Babinsa dalam setiap kegiatan pemakaman dengan protokol kesehatan ini merupakan upaya untuk mencegah warga sekitar agar tidak mendekat dan menjauhi prosesi pemakaman.

Ditempat terpisah Danramil Tipe B 0804/10 Kawedanan Kapten Inf Sarpan selalu mengingatkan kepada para anggotanya yang bertugas di lapangan khususnya para Babinsa agar melakukan pendampingan pemakamkan pasien covid 19, serta tetap berhati-hati dan waspada, dan selalu  perhatikan 5M, selesai melakukan pendampingan para anggota agar membersihkan diri , sebelum berkumpul dengan keluarga yang ada dirumah” jelas Danramil (R 10).

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.